Bagaimana tips mempercepat kinerja windows 7 ? windows 7 hadir dengan berbagai macam fitur yang lebih baik secara visual maupun interaksi yang tentunya tidak anda dapatkan di windows vista maupun windows xp. Berikut adalah cara mempercepat kinerja windows 7 :
1. Mempercepat Booting Windows 7
- Klik Start > ketik “msconfig” pada bagian search programs and files > enter
- Klik pada tab “Boot” dan klik pada “Advanced options”
- Cek pilihan “Number of processors” dan tentukan berapa processor yang Anda inginkan sesuai dengan yang dimiliki PC Anda (biasanya 2, 4 atau 8).
- Klik “OK” dan “Apply” > Reboot
2. Mempercepat Proses Shutdown Windows 7
- Klik Start > ketikkan regedit > enter.
- Buka HKEY-LOCAL_MACHINESYSTEMCurrentControlSetControl
- Klik kanan pada WaitToKillServiceTimeOut dan rubah nilainya menjadi lebih kecil.
- Klik OK > restart
3. Melakukan Perpindahan Antar Window Lebih Cepat
- Klik Start dan ketikkan “SystemPropertiesPerformance“
- Klik tab Visual Effects
- Hilangkan centang pada “Animate windows when minimizing and maximizing” lalu klik OK.
4. Nonaktifkan Index Search di Windows 7
- Klik start > mengetik services.msc pada Start Search > enter.
- Cari Windows Search, klik kanan dan kemudian dan nonaktifkan service tersebut.
5. Non-aktifkan Program Start-Up Extra
- Klik Start > klik Run.
- Ketiklah msconfig > klik OK.
- Tampil System Configuration Utility > Klik Startup
- Pada tab Startup, Anda akan melihat box-box akan ditandai check list hijau (v). Pelajarilah setiap item tersebut dengan melihat Command. Cobalah hilangkan checklist hijau (v) pada item-item program yang tidak diinginkan. Program-program dengan command C:Windows sebaiknya dibiarkan seperti kondisi semula.
- Setelah beberapa item telah di unchekc (menghilangkan v pada box), maka kliklah Apply dan/atau OK. Akan ada konfirmasi apakah ingin restart?
- Setelah restart, pada layar akan muncul konfirmasi lagi, dan pilihlah “option for not showing this dialogue every time your PC reboots“
6. Optimasi Aturan Tampilan (Display Setting)
- Klik start, lalu klik kanan My Computer > Properties
- Pilihlah Advanced > Pada Perfomance, kliklah Setting
- Akan muncul Perfomance Option dan Visual Effect
- Klik Custom dan silahkan hilangkan beberapa item check list pada box, dan biarkan item-item dibawah ini tetap check (v).
- Use visual styles on windows and buttons
- Show shadows under menus
- Show shadows under mouse pointer
- Show translucent selection rectangle
- Show Window contents when dragging
- Slide taskbar buttons
- Use common tasks in folders
- Use drop shadows for icons labels on the desktop
- Silahkan klik Apply > OK > Restart
7. Mempercepat Browsing File
- Klik start, dan double klik My Computer
- Kliklah menu Tools (bagian atas)
- Pilihlah Folder Options
- Muncul box Folder Options, dan pilihlah View
- Hilangkan check (v) pada Automatically search for network folders and printers check box
- Klik Apply > OK.
Komputer yang kinerjanya lambat bisa saja membuat penggunanya males untuk berlama-lama di depan komputer. Sebaliknya komputer dengan kinerja yang prima membuat penggunanya akan menjadi betah untuk bekerja didepan komputer. 7 tips mempercepat kinerja windows 7 ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba mempraktekannya. Setelah mengikuti tips ini mudah-mudahan windows 7 anda kenceng. Pengalaman anda dalam hal optimalisasi windows 7 bisa jadi tambahan tips ini sehingga menjadi lebih sempurna, silahkan tulis saran atau tips trik lain di kolom komentar.